Haaland-Pep yang Terbaik di Eropa
MONACO-KEMPALAN: Pekan yang manis bagi Manchester City. Setelah penyerangnya Erling Braut Haaland menyabet gelar Pemain Terbaik Liga Inggris versi PFA, maka pada ajang Eropa City diwakili dua sosok sekaligus.
Haaland lagi-lagi menyabet gelar sebagai pemain terbaik. Kali ini, Haaland meraih gelar Pemain Terbaik Tahun Ini versi UEFA. Selain Haaland, tactician City Pep Guardiola juga menyabet gelar sebagai Pelatih Terbaik Tahun Ini versi UEFA.
Baik Haaland dan Pep adalah dua komponen penting di balik sukses City merebut treble winners musim lalu. Termasuk Haaland yang menjadi pencetak gol terbanyak di semua ajang liga domestik Eropa.
BACA JUGA: Gagal Bawa City Menangi Community Shield, Ini Kata Haaland
Dalam sejarahnya, baru kali ini klub yang berjuluk The Cityzens tersebut mengawinkan gelar terbaik dalam dua kategori tersebut. City mengikuti jejak Real Madrid yang musim lalu juga melakukan hal serupa.
El Real saat itu menempatkan Karim Benzema sebagai Pemain Terbaik Tahun Ini versi UEFA dan Carlo Ancelotti sebagai Pelatih Terbaik Tahun Ini versi UEFA. Musim itu, Real juga memenangi Liga Champions.
Yang spesial, Haaland memenangi gelar tersebut setelah menyingkirkan kapten timnas Argentina yang merebut gelar juara Piala Dunia 2022 Lionel Messi. Selain Messi, dia pun bersaing dengan rekan seklubnya di City, Kevin De Bruyne.
Dilansir dari laman Goal, Haaland gembira bisa mewujudkan salah satu mimpinya pada saat kali pertama menekuni sepak bola tersebut pada usia yang masih 22 tahun. ’’Aku di saat ini merasa hidup dalam mimpi, ini (memenangi gelar Pemain Terbaik Eropa) sudah jadi mimpiku sejak aku kecil,’’ ucapnya.
Menurutnya, gelar pemain terbaik di Liga Primer Inggris dan di Eropa tahun ini tak bisa dilepaskan dari bantuan dari rekan seklubnya di City. Haaland pun berharap trofi-trofi akan datang ke Etihad Campus (kamp latihan City).
Begitu juga dengan jalannya menuju ke trofi Ballon d’Or 2023 yang masih terbuka kalau melihat pencapaiannya sejauh ini. ’’Semua ini memberiku motivasi untuk tetap bekerja dan meraih lebih banyak trofi lagi,’’ tegas Haaland. (YMP)