Menang 7-0, Man City Makin Kokoh di Puncak Klasemen

waktu baca 2 menit
Aksi Phil Foden pada laga Manchester City vs Leeds United (Reuters)

MANCHESTER-KEMPALAN: Manchester City berhasil mengamankan poin penuh saat menjamu Leeds United pada pekan ke-17 Liga Inggris.

Laga antara Man City melawan Leeds tersaji di Etihad Stadium pada hari Rabu (15/12) dini hari WIB.

Kemenangan pada laga ini membuat City semakin kokoh di puncak klasemen, The Citizens saat ini unggul empat poin dari pesaing terdekatnya, Liverpool yang masih memiliki satu pertandingan lebih.

City mendominasi jalannya laga dengan mencatatkan 65 persen penguasaan bola dan melepaskan 31 tembakan dengan 15 diantaranya on target.

Sementara tim tamu, Leeds United hanya mampu mencatatkan 35 persen penguasaan bola dan melepaskan enam tembakan.

Gol pertama City dicetak oleh Phil Foden pada menit ke-8. Berawal dari keberhasilan Rodri mencuri bola dna tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper, bola kemudian berhasil disapu oleh pemain Leeds, namun Foden dengan cepat menyambar bola tepat di depan kotak penalti. Gol, City unggul 1-0.

Hanya berselang lima menit, Man City sudah mampu menggandakan keunggulan lewat sundulan Jack Grealish yang menyambar bola umpan Riyad Mahrez.

Terus menekan, City akhirnya bisa mencetak gol ketiganya di menit ke-32. Menerima umpan dari Rodri, Kevin De Bruyne kemudian melepaskan tembakan dari sudut sempit yang berhasil merobek gawang Leeds.

Tak ada tambahan gol lagi, City menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0 dari Leeds United.

Di menit awal babak kedua, Leeds membuat kesalahan di area tengah yang berhasil dimanfaatkan City untuk mencetak gol keempat.

Menerima umpan dari Gundogan, Mahrez yang melihat celah di tepi kotak penalti, melepaskan sepakan mendatar yang melaju mulus ke masuk gawang Leeds. Gol, Man City memimpin 4-0 di menit ke-49.

Man City kembali memperbesar jarak skor di menit ke-62. Gol kelima City dicetak oleh Kevin De Bruyne lewat tembakan kerasnya dari luar kotak penalti. Gol, bola masuk dengan mulus tanpa bisa diantisipasi Illan Meslier.

Pada menit ke-74, City kembali menambah jumlah. John Stones membawa Man City unggul 6-0 lewat sepakannya yang memanfaatkan bola rebound dari tembakan pertamanya.

Man City kemudian menutup pesta golnya lewat sundulan Nathan Ake di menit ke-78, Bek Manchester City itu mencatatkan namanya di papan skor usai sukses menyambar bola umpan sepak pojok Phil Foden dengan sundulan.

Tak ada tambahan gol lagi hingga peluit panjang berbunyi, skor 7-0 untuk kemenangan Manchester City menjadi hasil akhir pertandingan.

(Detik, Edwin Fatahuddin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *