Lapor ke Petugas, Jangan Lupa Matikan Kompor dan Pintu Rumah Dikunci, Pesan Kapolri kepada Masyarakat yang Mudik Lebaran
SIDOARJO-KEMPALAN: Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengecek langsung kesiapan Terminal Purabaya Bungurasih, Waru, Sidoarjo, Selasa (18/4/2023) malam.
Kedatangan kedua pucuk pimpinan TNI-Polri di terminal terbesar dan tersibuk di Jawa Timur tersebut untuk memastikan kelancaran dan keamanan arus mudik Hari Raya Idul Fitri 2023.
Didampingi Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro dan pejabat Forkopimda Provinsi Jatim dan Kabupaten Sidoarjo, keduanya meninjau pos pelayanan terpadu, tes urine kru bus, uji kelayakan bus, kesiapan layanan kesehatan serta menyapa para pemudik di terminal keberangkatan.
“Saya bersama Pak Panglima mengecek pos pelayanan terpadu di Terminal Purabaya. Pos pelayanan terpadu di sini melibatkan seluruh pemangku kepentingan. Ada tim Dokkes yang disiagakan untuk memberikan pelayanan terhadap kegiatan yang ada di terminal dan stakeholder terkait lainnya,” kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Kapolri menyebut Terminal Purabaya mendapat perhatian khusus bagi TNI/Polri karena terminal tersebut merupakan yang terbesar dan menghubungkan daerah-daerah antar provinsi maupun antar kabupaten.
Kapolri juga menerima laporan adanya peningkatan penumpang sebesar 15-20 persen di terminal tersebut per 18 April 2023.
Karenanya, Kapolri turut memastikan sopir dalam kondisi baik saat berkendara agar keselamatan penumpang atau masyarakat terjamin.
“Ada pengecekan kesehatan dan tes urine. Kami memastikan bahwa saat mengemudi seluruh penumpang dalam keadaan aman dan selamat,” katanya.
Sementara itu, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan ada sebanyak 1.456 personel TNI baik darat, laut dan udara yang dikerahkan untuk membantu dalam pengamanan lebaran kali ini.
“Mereka tersebar di pelabuhan, bandara, stasiun dan terminal. Juga pos-pos di sepanjang jalur perhubungan. Mudah-mudahan lebaran kali ini aman dan lancar,” katanya.
Terkait perbedaan hari raya lebaran, Kapolri mengatakan tugas Polri-TNI adalah mengamankan. “Pada saat nanti ada kegiatan salat id, tanggal 21 dan 22, tugas kita mengamankan dua-duanya supaya semuanya bisa berjalan dengan baik,” imbuhnya.
Kepada masyarakat yang melakukan mudik lebaran, Kapolri Listyo mengimbau agar hati-hati di jalan dan jangan dipaksakan. Pada saat harus istirahat, silakan istirahat karena telah disiapkan rest area.
“Bagi rumah-rumah yang ditinggalkan tolong disampaikan kepada petugas sehingga petugas bisa melakukan patroli untuk mengamankan rumah-rumah yang kosong.
“Kita ingin masyarakat yang berangkat mudik dalam keadaan tenang karena Polri dan TNI selalu mengawal dan mengamankan terkait dengan perjalanannya maupun rumah-rumah yang ditinggalkan. Yang penting, jangan lupa kompor dimatikan, pintu rumah dikunci, dan pastikan pada saat akan meninggalkan rumah semuanya dalam keadaan baik,” pesannya. (Muhammad Tanreha)