Prediksi AC Milan vs Liverpool: Laga Hidup Mati untuk Rossoneri

waktu baca 3 menit
Logo AC Milan dan Liverpool (mrfixitstips)

MILAN-KEMPALAN: AC Milan akan menjamu Liverpool di San Siro Stadium pada laga terakhir babak fase grup Liga Champions UEFA di hari Rabu (8/12) dini hari WIB.

Raihan tiga poin menjadi kewajiban untuk anak asuh Simone Inzaghi jika mereka ingin memastikan diri lolos ke babak 16 besar, mampukah AC Milan meraih kemenangan di laga ini?

KONDISI PEMAIN

AC Milan kemungkinan tak akan bisa menurunkan beberapa pemainnya karena permasalahan cedera.

Beberapa pemain yang sedang cedera tersebut diantaranya Pietro Pellegri, Olivier Giroud, Samu Castillejo, Ante Rebic, dan Davide Calabria.

Simon Kjaer juga dipastikan akan tetap absen, tetapi Mike Maignan kembali dan Zlatan Ibrahimovic diperkirakan sudah bisa kembali memimpin lini depan.

Manajer Liverpool Jurgen Klopp kemungkinan akan merotasi skuadnya untuk pertandingan terakhir grup Liga Champions mereka.

Striker Divock Origi, yang masuk dari bangku cadangan dan mencetak gol kemenangan saat The Reds melawan Wolves, kemungkinan akan menjadi starter di San Siro.

Bek tengah Joe Gomez dan gelandang Naby Keita diperkirakan akan berada di bangku cadangan karena baru kembali berlatih pekan lalu setelah lebih dari sebulan absen karena cedera.

STATISTIK

  • Ini akan menjadi pertemuan keempat antara AC Milan dan Liverpool di Liga Champions UEFA. Kedua tim telah sama-sama memenangkan satu dari tiga pertandingan sebelumnya, dan meraih satu hasil imbang di final 2005, yang dimenangkan Liverpool melalui adu penalti.
  • Tiga pertemuan sebelumnya antara AC Milan dan Liverpool telah melahirkan total 14 gol, dengan kedua belah pihak masing-masing mencetak tujuh gol. The Reds menang 3-2 pada pertemuan terakhir mereka di Anfield pada bulan September lalu.
  • AC Milan tidak pernah menang dalam enam pertandingan terakhir mereka saat bertemu lawan dari Inggris, Rossoneri kalah lima kali dan seri satu kali pada enam pertandingan itu.
  • Terakhir kali AC Milan menang melawan tim asal Inggris di kompetisi Eropa adalah ketika mereka menang dari Arsenal di babak 16 besar Liga Champions 2011/12.
  • AC Milan hanya memenangkan satu dari sembilan pertandingan kandang terakhir mereka di babak penyisihan grup Liga Champions UEFA, dengan catatan lima kali seri dan tiga kali kalah.
  • Liverpool selalu memenangkan lima pertandingan terakhir mereka di Liga Champions musim ini dan bisa menjadi tim Inggris pertama yang mencatat rekor 100% kemenangan di babak penyisihan grup Piala Eropa/Liga Champions UEFA.

PREDIKSI STARTING LINE-UP

AC Milan: Maignan; Kalulu, Tomori, Romagnoli, Hernandez; Kessie, Tonali; Saelemaekers, Diaz, Krunic; Ibrahimovic

Liverpool: Alisson; Williams, Konate, Van Dijk, Tsimikas; Morton, Henderson, Oxlade-Chamberlain; Salah, Origi, Minamino

PREDIKSI SKOR

Tim lapis pertama Liverpool memang sangat tangguh, namun tidak dengan para pemain lapis keduanya. Jika Jurgen Klopp benar-benar melakukan rotasi di laga ini, maka bukan tidak mungkin AC Milan bisa meraih kemenangan.

Di sisi lain, AC Milan kemungkinan akan turun dengan kekuatan penuh karena kemenangan sudah menjadi harga mati bagi mereka jika ingin lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Kami memprediksi bahwa Rossoneri akan meraih kemenangan dengan selisih skor tipis.

Skor Akhir: AC Milan 1 – 2 Liverpool

(Sky Sports, Edwin Fatahuddin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *