Vihara Budhayaha Dharmawira Center Gelar Vaksinasi Massal
SURABAYA-KEMPALAN: Vihara Buddhayana Dharmawira Center bersama pemerintah kota Surabaya, TNI Angkatan Laut Koarmada II Surabaya, dan polsek Tenggilis menyelenggarakan vaksinasi massal Sinovac kedua dihadiri Laksamana Yudo Margono KSAL beserta jajarannya, Riki Doniare kapolsek Tenggilis, A Daya Prasetyono camat Tenggilis. Mereka mengapresiasi animo masyarakat untuk antre vaksinasi tersebut.
”Saya mengapresiasi animo masyarakat untuk ikut vaksin ini bertujuan menyehatkan masyarakat sesuai program pemerintah dalam upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi new normal. Bagi masyarakat yang belum vaksin diharapkan jemput bola vaksin demi kesehatan diri sendiri, keluarga dan lingkungan kita,” jelas Riki Doniare, Kapolsek Tenggilis.
Hal senada diungkapkan camat tenggilis yang berterima kasih pada warga mengikuti vaksin ini, ”Alhamdulilah warga Tenggilis khususnya dan warga Surabaya menyadari pentingnya kesehatan”, ujar A Dana Prasetyono, camat Tenggilis Mejoyo.
Kesuksesan penyelenggaraan vaksinasi Sinovac mencapai dua ribu warga ini disambut positif oleh Hudy Suharto selaku tuan rumah vihara BDC.
”Kesuksesan ini berkat kerjasama berbagai elemen masyarakat lintas etnis, suku, agama dan ras dalam membantu pemerintah dalam menyehatkan masyarakat. Mari kita bersama membantu pemerintah untuk persatuan Indonesia,” harapnya. (sun)
Editor: Reza Maulana Hikam