Kalah dari Taiwan dan Korut, Indonesia Tetap Lolos ke 16 Besar, Ini Alasannya
JAKARTA-KEMPALAN: Timnas U-24 Indonesia, secara mengejutkan lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022 meski baru saja menelan dua kekalahan beruntun.
Dua kekalahan beruntun itu dialami Indonesia saat berhadapan dengan Taiwan dan Korea Utara di babak Fase Grup F Asian Games 2022.
Setelah mengalami dua kekalahan beruntun itu, Indonesia dipastikan tak akan mampu lolos sebagai juara maupun runner-up Grup F, sebab Garuda Muda hanya menempati posisi ke-3 pada klasemen akhir Grup F.
Posisi runner up Grup F diisi oleh Kirgistan yang meski memiliki koleksi poin sama dengan Indonesia, namun lebih unggul secara produktifitas gol. Sementara posisi pertama ditempati oleh Taiwan yang sukses menyapu bersih tiga laga dengan kemenangan
Meski hanya menempati peringkat ke-3, namun ternyata skuad Garuda masih mampu lolos ke babak 16 Besar. Tim asuhan Indra Sjafri itu berhasil lolos lewat jalur peringkat ketiga terbaik.
Dari enam tim peringkat ketiga di masing-masing grup, nantinya akan diambil empat tim yang akan lolos ke babak 16 Besar. Indonesia berpeluang besar lolos karena saat ini menempati posisi puncak pada klasemen tim peringkat ketiga terbaik.
Tim besutan Indra Sjafri itu saat ini memimpin pada klasemen peringkat tiga terbaik dengan raihan tiga poin, mencetak dua gol, dan tanpa kebobolan. Meski ada beberapa grup yang belum memainkan laga-laga terakhir, tapi posisinya relatif aman.
Pada babak 16 besar nanti, Timnas Indonesia kemungkinan besar akan menghadapi tim juara Grup C yang hingga kini masih belum memainkan laga terakhir. Dua tim yang berpeluang dihadapi Indonesia adalah Uzbekistan atau Hong Kong.
(*) Edwin Fatahuddin