NEWCASTLE UPON TYNE-KEMPALAN: Sejak 2022, Liverpool FC selalu bisa membuat klub-klub tuan rumah gigit jari. Bukan hanya dalam ajang Liga Primer Inggris, begitu pula dalam ajang lainnya seperti Piala FA, Piala Liga, atau di Liga Champions.
St James’s Park, Newcastle Upon Tyne, Sabtu malam (30/4) akan menyajikan tantangan berbeda bagi The Reds (julukan LFC). Sebab, tuan rumah Newcastle United sedang rajin-rajinnya untuk mengalahkan tim lawan.
The Magpies (julukan Newcastle) selalu mendulang tiga poin dalam enam pertandingan kandang beruntun. Everton, Aston Villa, Brighton & Hove Albion, Wolverhampton Wanderers, Leicester City, dan Crystal Palace yang sudah jadi korbannya.
Andai LFC jadi korban ketujuh keganasan St James’s Park, maka LFC bakal kehilangan momen untuk menguntit Manchester City memperebutkan gelar juara Liga Primer Inggris. Upaya Jordan Henderson dkk itu akan disiarkan secara langsung di Mola TV mulai pukul 18.30 WIB.
STATISTIK
– Enam laga terakhir Newcastle United
Menang – Menang – Menang – Menang – Kalah – Kalah
– Enam laga terakhir Liverpool FC
Menang – Menang – Menang – Menang – Seri – Seri
KONDISI PEMAIN
Dari sisi pemain, LFC sejatinya dalam kondisi yang bagus. Hanya Roberto Firmino yang masih dalam masa pemulihan pasca cedera. Akan tetapi, dengan dihadapkan pada jadwal padat sepekan ini, der trainer Jurgen Klopp kemungkinan besar melakukan rotasi.
Seperti dengan memainkan Joe Gomez menggantikan Virgil van Dijk, atau Naby Keita mengisi posisi Thiago Alcantara, dan Diogo Jota untuk posisi Luis Diaz. Mereka harus berbagi tenaga di laga Eropa tengah pekan nanti.
Di sisi lain, dua gol ke gawang Norwich City akan membuat Joelinton mengamankan statusnya di starting eleven. Sayangnya, Ryan Fraser, Callum Wilson, dan Kieran Trippier masih absen.
PREDIKSI STARTING LINE UP
Newcastle United: Dubravka; Krafth, Lascelles, Burn, Targett; Bruno, Shelvey, Willock; Almiron, Joelinton, Saint-Maximin
Liverpool FC: Alisson; Alexander-Arnold, Gomez, Matip, Robertson; Henderson, Fabinho, Keita; Salah, Mane, Jota
PREDIKSI SKOR
Kali terakhir LFC datang ke sana pada matchweek ke-16 Liga Primer Inggris musim lalu, LFC harus puas tertahan tanpa gol. Dengan melihat kecerdikan LFC dalam membongkar pertahanan lawan yang bermain bertahan seperti melawan rapatnya pertahaan Villarreal CF, benteng Newcastle pasti tetap akan runtuh.
Prediksi Skor: Newcastle United vs Liverpool FC: 1-2
(Sportskeeda, Yunita Mega Pratiwi)