Tiba di KPK, Nurdin Abdullah Langsung Diperiksa

waktu baca 2 menit
Nurdin Abdullah (tengah) tiba di KPK Sabtu pagi. -ist-

JAKARTA-KEMPALAN:  Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah tiba di KPK, Kuningan Jakarta Selatan Sabtu pagi (27/2) sekitar pukul 09.45 WIB. Nurdin dikawal ketat petugas keamanan.

Mantan Bupati Bantaeng dua periode ini tiba dengan mengenakan celana jins biru, jaket hitam dan topi biru. Tangannya memegang sebotol air minum saat turun dari mobil penyidik. Nurdin Abdulah langsung digiring ke ruang pemeriksaan.

Petugas tampak membawa sejumlah barang. Ada sebuah koper dan tas ransel hitam. Sejauh ini belum ada pernyataan terbaru dari pihak KPK.

Plt Jubir KPK, Ali Fikri menuturkan informasi lebih lengkap kasusnya, siapa saja yang ditangkap dan barang bukti apa yang diamankan, saat ini belum bisa disampaikan.

“Tim masih bekerja, dan perkembangannya nanti akan kami sampaikan kepada rekan-rekan semua,” tukasnya.

Diberitakan, Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri telah membenarkan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Sabtu (27/2) dini hari.

“Tengah malam, KPK melakukan tangkap tangan terhadap kepala daerah di Sulawesi Selatan terkait dugaan tindak pidana korupsi,” kata Fikri.

Pihaknya meminta publik untuk menunggu pengumuman resmi dari pimpinan KPK soal kasus tersebut.Informasi lebih lengkap kasusnya, siapa saja yang ditangkap dan barang bukti apa yang diamankan, saat ini belum bisa kami sampaikan,” sebutnya.

Nurdin Abdullah ditangkap bersama 5 orang lainnya. Mereka langsung dibawa ke Gedung KPK di Jakarta pada Sabtu pagi tadi.

Penangkapan ini berdasarkan Surat Perintah Penyelidikan No : Sprin.Lidik-98/01/10/2020.

Adapun barang bukti yang diamankan oleh Tim KPK yaitu 1 (satu) koper yang berisi uang sebesar Rp1 Miliar yang di amankan di Rumah Makan Nelayan Jalan Ali Malaka, Makassar. (fajar/FIN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *