Buang Dua Gol MU Memble Ditahan Everton
KEMPALAN-MANCHESTER: Manchester United membuang kesempatan untuk memepet tetangga Manchester City di puncak tangga. Dalam pertandingan dramatis di Old Traffor Minggu dinihari (7/2) tadi MU ditahan Everton 3-3.
MU unggul dua gol di babak pertama dan bermain dominan. Dua gol dicetak oleh Edinson Cavani dengan tandukan dan tendangan melengkung cantik oleh Bruno Fernandes. Tapi memasuki babak kedua MU lengah dan dalam sepulu menit kebobolan dua gol.
Paul Pogba yang bermain ekselen harus ditarik di menit ke-39 karena hamstringnya tertarik. Fred masuk menggantikan dan mengubah permainan MU yang tidak bisa lagi mempertahakan dominasi di lini tengah.
Dramatis sekali duel Manchester United vs Everton akhir pekan ini. Gol Dominic Calvert-Lewin di detik akhir membuat skor 3-3 dan Setan Merah batal menang.
Sepertinya bakal menang mudah ketika sudah unggul 2-0 di babak pertama lewat Edinson Cavani dan Bruno Fernandes. Tapi, Everton bangkit di awal babak kedua untuk menyamakan skor lewat Abdoulaye Doucoure dan James Rodriguez. MU berbalik unggul lagi lewat Scott McTominay sebelum gol Calvert-Lewin di menit ke-95 membatalkan kemenangan MU.
Hanya menambah satu poin, MU gagal mendekati Manchester City dengan 45 poin di posisi kedua klasemen dari i21 laga. Selisih dua angka bisa melebar andaikan City, yang baru bermain 21 kali, mengalahkan Liverpool malam nanti. Everton di posisi keenam dengan 37 poin. (dad)