Relawan Anies Baswedan ”Jarnas” Meluaskan Jaringan ke Tanggulangin

waktu baca 2 menit
Pelantikan DPC Jarnas Tanggulangin.

SIDOARJO-KEMPALAN: Relawan Anies Baswedan yang tergabung dalam ”Jarnas” atau Jaringan Nasional terus mengembangkan jaringan sampai ke pedesaan di wilayah Tanggulangin, Sidoarjo. ”Alhamdulillah, kami terus mengembangkan jaringan ke pedesaan,” kata Ketua Jarnas Sidoarjo, Cholid Utomo, SIP kepada Kempalan.com, Senin (28/3).

Pelantikan jaringan relawan Anies di Tanggulangin diselenggarakan Ahad (27/3). Pelantikan dilaksanakan di kawasan tambak ikan di Kedung Banteng.

Selain melantik DPC Jarnas Kecamatan Tulungagung DPD Jarnas Surabaya juga melantik kepengurusan Jarnas level kelurahan.

DPC Jarnas Tanggulangin dipimpin oleh tokoh masyarakat Fatkhul Muqorrobin. ”Sudah 18 DPRt level desa yang berdiri di Tanggulangin,” kata Pak Robin, panggilan akrab Fatkhul Muqorrobin.

Dengan dibentuknya jaringan nasional sampai ke pedesaan diharapkan sosialisasi untuk memperkenalkan Anies Baswedan kepada warga desa lebih efektif. ”Kami siap mengenalkan Pak Anies ke warga desa di Tanggulangin,” tambah Pak Robin.

Ia menyampaikan harapan agar Anies Baswedan menyempatkan diri hadir ke Tanggulangin dan menyapa para pendukungnya.

Sebagaimana diketahui Tanggulangin adalah wilayah yang terkenal dengan UMKM (usaha mikro kecil dan menangah) yang menghasilkan kerajinan tas dari kulit dengan kualitas tinggi. Tanggulangin adalah pusat UMKM kulit terbesar dan terbaik di Jawa Timur dan di Indonesia.

Pak Robin yakin warga Tanggulangin akan mendukung dan memenangkan Anies Baswedan dalam pilpres 2024 mendatang. ”Kami siap memenangkan Anies Baswedan menjadi presiden Indonesia 2024,” tekad Pak Robin. (*)

Editor: DAD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *