HUT ke-11 Partai NasDem Banyuwangi Dibanjiri Relawan Anies

waktu baca 2 menit
Zamroni, Sekretaris DPD Partai NasDem Banyuwangi didampingi Usamah Abdat Koordinator relawan ANIES Banyuwangi saat memotong tumpeng

BANYUWANGI-KEMPALAN: Hari Ulang Tahun ke-11 Partai NasDem tahun ini mendapatapresiasi luar biasa bukan saja dari internal Partai NasDem, namun juga dari simpul simpul relawan Anies Baswedan di seluruh Indonesia.

HUT ke-11 Partai NasDem yang diselenggarakan di Jakarta Convention Centre senayan Jakarta, pada Jum’at 11 November 2022 jam 14.05 diikuti secara online seluruh DPD DPD Partai Nasdem di Daerah.

Di Banyuwangi, DPD Partai NasDem menggelar acara serupa dengan menghadirkan simpul-simpul ralawan Anies Baswedan di Banyuwangi di antaranya ANIES/Anieswangi, Jarnas ABW, Sobat Anies dan Relawan P. 24 yang dilangsungkan
di kantor Partai Nasdem yang beralamat di jalan Kepiting, Kertosari Banyuwangi.
acara dimulai jam 13.00 dengan sambutan dan pemutaran vidio aktifitas relawan Anies Banyuwangi.

Zamroni, sekretaris Partai NasDem Banyuwangi dalam sambuatannya menyampaikan pesan dari ketua DPD Partai NasDem Banyuwangi Ir. H. Supriyadi Karima Syaiful bahwa kesempatan pertemuan dengan relawan Anies Baswedan menguatkan semangat memenangkan Anies Baswedan pada pemilu presiden 2024 nanti dan juga memenangkan Partai NasDem di parlemen Banyuwangi.

Sementara itu, Usamah Abdat koordinator presidium relawan Anies Banyuwangi membalasnya dengan optimistis
“Kami sudah menggerakkan warga Banyuwangi sejak Januari 2022, kegiatan sosialisasi kami dokumentasikan, kami sudah ada di 25 kecamatan hingga dusun, jadi target 70% bagi kemenangan Anies Baswedan tidaklah sulit bagi kami.”

“Kami juga akan bergerak mengusai parlemen khususnya di DPRD Banyuwangi dengan mendukung caleg-caleg Partai Nasdem hingga meraih 10 kursi nanti di 2024.”

“Kami juga berkomitmen selain buat NasDem, juga buat Partai Demokrat dan PKS yang segera akan deklarasi dukung Anies Baswedan.” (usa)

Editor: DAD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *