Selama Jeda Kompetisi, PSM Fokus Jaga Mentalitas Pemain

waktu baca 2 menit
Para pemain PSM Makassar (*)

MAKASSAR-KEMPALAN: PSM Makassar ingin fokus untuk menjaga mentalitas para pemainnya selama masa jeda kompetisi Liga 1 musim 2022-2023.

PSM Makassar saat ini sedang dalam tren bagus usai berhasil mempertahankan rekor tanpa terkalahkannya selama sembilan laga.

Namun, laju hebat PSM ini harus terhenti sementara karena kompetisi Liga 1 akan libur selama dua pekan karena jadwal FIFA match day.

Demi mempertahankan tren positif anak asuhnya, Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares ingin fokus menjaga mentalitas pemain agar catatan impresif yang diraih tim tidak terganggu akibat jeda kompetisi.

BACA JUGA: Borneo FC Fokus Pulihkan Kondisi Fisik Pemain

“Kami hanya akan fokus pada mentalitas pemain. Setelah pertandingan itu [vs Dewa United], saya pikir pemain sudah bahagia dan harus dipertahankan,” ungkap pelatih berusia 42 tahun itu.

Bernardo menjelaskan bahwa rasa lapar akan kemenangan itu harus tetap terjaga, terutama saat tak ada pertandingan kompetitif dalam waktu lama yang dapat menyebabkan performa serta mental pemain turun.

Terkait dengan peningkatan aspek mental ini, Bernardo Tavares mengatakan bahwa para pemain hanya perlu tetap fokus selama latihan agar dapat terus menjaga stabilitas performa.

BACA JUGA: PSM Makassar Masih Sempurna hingga Pekan ke-10 Liga 1

“Apa yang kami lakukan selama ini supaya bisa konsisten hanya fokus di dalam latihan. Selama pemain terus menunjukkan penampilan dan sikap seperti itu, saya pasti akan senang.” tambah pelatih asal Portugal itu.

Bernando juga mengatakan bahwa menjadi mentalitas ini penting untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk karena tak mungkin penampilan impresif PSM akan bertahan selamanya.

“Pada akhirnya kami akan kalah. Entah itu di pertandingan selanjutnya atau di pertandingan terakhir. Mau apapun yang terjadi, pemain harus tetap fokus di latihan” tutup pelatih PSM Makassar itu.

(*) Edwin Fatahuddin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *