Tekuk West Ham, Arsenal Kembali ke Empat Besar

waktu baca 2 menit
Para pemain Arsenal merayakan gol ke gawang West Ham (Reuters)

LONDON-KEMPALAN: Arsenal berhasil kembali ke peringkat keempat di klasemen Liga Premier Inggris setelah sukses menekuk West Ham United dengan skor 2-0.

Laga lanjutan pekan ke-17 Liga Premier Inggris itu tersaji di Emirates Stadium pada hari Kamis (16/12) dini hari WIB.

Sepanjang 90 menit waktu pertandingan, Arsenal lebih mendominasi dengan berhasil mencatatkan 57 persen penguasaan bola, berbanding sedikit dengan West Ham yang meraih 43 persen.

Dalam jumlah peluang, Arsenal juga unggul dengan berhasil melepas 21 tembakan dengan delapan diantaranya on target. Sementara West Ham hanya melepaskan tujuh tembakan dan hanya satu yang on target.

Arsenal langsung menekan sejak menit awal babak pertama. Tuan rumah beberapa kali membangun serangan lewat kelincahan Bukayo Saka.

Arsenal mengancam di menit ke-25 lewat sepakan Saka, namun bola masih bisa diblok oleh Arthur Masuaku.

West Ham balas mengancam di menit ke-34. Bola sapuan pemain Arsenal berhasil disambar oleh Pablo Fornals. Namun, tendangannya hanya meluncur ke samping kanan gawang.

Arsenal kembali mengancam di menit ke-44. Gabriel Martinelli yang mendapat bola liar langsung melepaskan tembakan, namun ada Michael Dawson yang langsung menempelnya dan membuat sepakan Martinelli melebar.

Tak ada satupun gol tercipta hingga babak pertama usai, skor kacamata 0-0 tetap bertahan.

Usai jeda, Arsenal langsung mencetak gol cepat saat babak kedua baru berjalan tiga menit. Martinelli, yang menerima umpan terobosan dari Lacazette, dan tenang mampu menceploskan bola ke pojok kanan bawah gawang. Gol, Arsenal unggul 1-0.

Arsenal mendapatkan hadiah penalti di menit ke-66 usai Lacazette dijatuhkan Coufal kotak terlarang. Coufal juga mendapatkan kartu kuning kedua dan diusir dari lapangan.

Sayang Lacazette, yang maju sebagai eksekutor, gagal memanfaatkan peluang usai tembakannya yang mengara ke kanan bawah gawang berhasil ditepis oleh Fabianski.

Terus menekan, Arsenal akhirnya mampu menggandakan keunggulan di menit ke-87. Berawal dari aksi Takehiro Tomiyasu yang sukses merebut bola dan mengumpan ke Saka.

Saka kemudian menggiring bola menuju sepertiga akhir lapangan lawan dan mengoper ke Emile Smith Rowe. Rowe kemudian menusuk ke tengah dan melepaskan sepakan mendatar ke pojok kanan bawah gawang.

Tak ada tambahan gol lagi hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-0 untuk kemenangan Arsenal menjadi hasil akhir pertandingan.

(Detik, Edwin Fatahuddin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *