Medali Perunggu Pertama Indonesia dari Cabor Angkat Besi

waktu baca 1 menit
Selamat Windy sudah mengharumkan nama Indonesia. (Kemenpora RI)

TOKYO-KEMPALAN: Windy Cantika Aisah menyumbang medali pertama untuk Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020. Turun di kelas 49 kg, lifter Indonesia itu harus puas menyabet perunggu,

Saat angkatan snatch, Windy mencatatkan 84 kg, clean and jerk 110 kg. pada perlombaan di Tokyo International Forum, Tokyo, Sabtu (24/7), total ia mengumpulkan poin total 104.

Di posisi kedua dan pertama ada lifter India Chanu Saikhom Mirabai yang mengumpulkan total angkatan 202 dan liffter China, Hou Zhihui, dengan total angkatan seberat 210.

Rengan raihan perunggu ini, Indonesia untuk sementara ada di urutan keempat klasemen medali Olimpiade Tokyo bersama Swiss yang sama-sama meraih 1 perunggu.

Sementara itu, China ada di urutan pertama dengan raihan dua emas. India dan Rusia menyusul dengan satu perak ada di urutan kedua. (Abdul Manaf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *