Sabtu, 31 Januari 2026, pukul : 17:17 WIB
Surabaya
--°C

Proliga 2026 : Dramatis! Pesta Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia Nyaris Ternoda oleh Jakarta Livin Mandiri

GRESIK – KEMPALAN : Hingar bingar GOR Tri Dharma Petrokimia nyaris berubah menjadi keheningan. Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia, dipaksa sport jantung oleh perlawanan spartan Jakarta Livin’ Mandiri dalam laga lanjutan Proliga 2026, Kamis (29/1/2026) malam.
Meski akhirnya menang tipis 3-2 (25-15, 21-25, 25-21, 22-25, 15-7), pesta tuan rumah nyaris dinodai oleh kebangkitan tak terduga tim tamu Yolla Yuliana cs.
Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia sebenarnya memulai laga dengan meyakinkan. Set pertama menang mudah 25-15, seolah memberi sinyal kemenangan mudah. Namun, grafik permainan Mediol Stiovanny Yoku dkk mendadak goyah. Kesalahan komunikasi dan tekanan bertubi-tubi dari Livin’ Mandiri membuat tuan rumah kehilangan set kedua dan keempat.
“Kami sering melakukan kesalahan sendiri di set kedua dan keempat sehingga lawan bisa menekan,” aku Medi Yoku dengan nada lega usai laga. “Beruntung kami bisa kembali fokus di set penentuan.”
Saat kedudukan imbang 2-2, atmosfer stadion memanas. Namun, tangan dingin pelatih Alessandro Lodi terbukti ampuh. Di set kelima, tim milik perusahaan penghasil Pupuk ini langsung “tancap gas” meninggalkan lawan 8-6 saat perpindahan tempat, sebelum akhirnya melesat jauh. Sebuah tip ball mematikan dari setter Arneta Putri menjadi titik noktah yang mengunci kemenangan 15-7 bagi tuan rumah.
Kemenangan ini menjadi rekor sempurna: enam kemenangan beruntun tanpa cela! Hasil ini mengukuhkan posisi mereka di puncak klasemen dengan 17 poin sekaligus membawa pulang bonus uang pembinaan Rp 30 juta sebagai jawara putaran pertama.
Di kubu lawan, kekalahan ini justru terasa seperti kemenangan moral. Kapten Jakarta Livin’ Mandiri, Yolla Yuliana, mengaku bangga meski timnya belum berhasil menggulingkan raksasa Gresik.
“Kalah 2-3 bukan hasil buruk. Pemain asing baru kami, Weronika Wiktoria Szlagowska (Polandia), masih proses adaptasi. Kami tetap senang bisa memberi perlawanan maksimal,” tegas Yolla.
Meski menyapu bersih putaran pertama, Alessandro Lodi enggan jemawa. “Evaluasi tetap ada. Kami tidak boleh lengah di laga berikutnya,” pungkas pelatih asal Italia tersebut.
Jadwal Pertandingan Hari Ini, Jumat (30/1/2026):
16.00 WIB: Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Electric PLN Mobile
19.00 WIB: Medan Falcons vs Jakarta Pertamina Enduro. (Ambari Taufiq/ M Fasichullisan)


forum

Belum ada obrolan

Mulai obrolan pertama kamu di sini!

Berita Terbaru

Analisis

Selamat Datang Kembali

Masuk untuk bergabung dalam diskusi

Buat Akun Baru

Daftar sekarang dan mulai berdiskusi

Kata sandi akan dikirim ke email Anda.