Kamis, 29 Januari 2026, pukul : 09:06 WIB
Surabaya
--°C

Warga Desa Kepuh Kiriman Manfaatkan Fasum untuk Ketahanan Pangan, Polsek Waru Beri Pendampingan

SIDOARJO-KEMPALAN: Warga Desa Kepuh Kiriman, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, memanfaatkan fasilitas umum (fasum) di wilayahnya sebagai lahan pekarangan bergizi guna mendukung program ketahanan pangan. Mereka menanami berbagai jenis sayuran seperti cabai, tomat, dan terong untuk menciptakan swasembada pangan mandiri.

Upaya ini mendapat perhatian dan dukungan dari Polsek Waru Polresta Sidoarjo Polda Jatim. Melalui Bhabinkamtibmas setempat, kepolisian turut mendampingi warga dalam mengelola dan mengembangkan lahan pertanian tersebut.

Kapolsek Waru Kompol Mifathul Amin, Sabtu (22/3/2025) menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bentuk kepedulian Polri dalam mendorong ketahanan pangan di tengah masyarakat. “Kami mendukung penuh inisiatif warga dalam memanfaatkan lahan fasum untuk bercocok tanam. Selain meningkatkan ketahanan pangan Polresta Sidoarjo, kegiatan ini juga dapat mempererat kebersamaan di lingkungan masyarakat,” ujarnya.

Warga pun antusias dalam mengelola lahan pekarangan bergizi ini. Selain untuk memenuhi kebutuhan sendiri, hasil panen juga dapat dimanfaatkan secara bersama-sama. “Dengan adanya pendampingan dari Bhabinkamtibmas, kami merasa lebih termotivasi dan terbantu dalam mengelola tanaman agar hasilnya lebih maksimal,” ungkap Novi, salah satu warga.

Program pemanfaatan lahan fasum ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam mendukung ketahanan pangan dan menciptakan lingkungan yang lebih hijau serta produktif. (*)

forum

Belum ada obrolan

Mulai obrolan pertama kamu di sini!

Berita Terbaru

Analisis

Selamat Datang Kembali

Masuk untuk bergabung dalam diskusi

Buat Akun Baru

Daftar sekarang dan mulai berdiskusi

Kata sandi akan dikirim ke email Anda.