Jurnalis Pokja Grahadi Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak Yatim di KBS

waktu baca 2 menit
Penyerahan santunan kepada anak yatim. (Foto: Dwi Arifin/kempalan.com).

SURABAYA-KEMPALAN: Pada bulan Ramadan kali ini jurnalis Kelompok Kerja (Pokja) Grahadi kembali menggelar acara berbagi bersama anak Yatim. Acara yang diberi titel “Pokja Grahadi Berbagi Kebahagiaan Ngabuburit Bersama Anak Yatim” ini digelar di Kebun Binatang Surabaya (KBS), Sabtu (8/3) sore.

Ketua Pokja Wartawan Grahadi Fatimatus Zahro mengatakan, kegiatan berbagi kebahagiaan bersama anak yatim ini merupakan ketiga kalinya yang digelar.

Pertama, dua tahun lalu digelar di BG Junction dengan mengajak anak yatim belanja pakaian. Kedua, tahun lalu di kediaman Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. Dan ketiga, tahun ini diselenggarakan di Kebun Binatang Surabaya (KBS).

“Terima kasih buat rekan-rekan wartawan Pokja Grahadi yang telah menyisihkan sebagian rezekinya untuk acara ini,” kata Ima, panggilan akrab Fatimatus Zahro.

Memberi makan jerapah.

Pada kesempatan ini Ima juga menyampaikan terima kasih kepada manajemen KBS. Pasalnya, berkat dukungan pihak KBS acara ngabuburit ini dapat terselenggara dengan sukses.

Menurut Ima, kali ini ada 50 anak yatim yang diundang. Mereka berasal dari empat panti asuhan yang berasal dari Surabaya dan Sidoarjo. Dua diantaranya adalah Panti Asuhan Riyadlus Sholihin Sidoarjo dan Panti Asuhan Ar-Roudho Surabaya.

Yang menarik, ngabuburit di ini memberikan pengalaman edukatif bagi para anak yatim yang diundang. Selain diajak berkeliling mengenal berbagai satwa dan memberi makan jerapah, mereka juga diajak menyaksikan atraksi satwa. Bahkan,  mereka juga mendapatkan pengetahuan tentang kisah Nabi Sulaiman.

Jurnalis Pokja Grahadi foto bersama para anak yatim.

“Kami benar-benar bersyukur dan berterima kasih kepada rekan-rekan jurnalis Pokja Grahadi. Sebab ngabuburit di KBS ini memberikan banyak pengalaman sekaligus menambah wawasan bagi anak-anak dibanding diajak lnonton film di gedung bioskop,” kata M.Shofi, pendamping anak yatim dari Panti Asuhan Riyadlus Sholihin, Waru, Sidoarjo.

Sementara itu, Direktur Keuangan KBS Nahroni menyambut hangat kehadiran anak-anak yatim dan mengapresiasi inisiatif jurnalis Pokja Grahadi.

“Kami berterima kasih kepada teman teman Pokja Grahadi yang sudah mempercayakan KBS untuk berbagi bersama dengan adik adik. Semoga niat baik teman teman Pokja Grahadi menjadi pemberat amal baik pada yaumul hisab,” katanya.

Kegiatan ngabuburit ini diakhiri dengan pemberian santunan dan buka puasa bersama sekaligus sholat magrib berjamaah. (Dwi Arifin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *