Meski Hujan, Kampanye Akbar Khofifah-Emil Dibanjiri Ribuan Warga Jatim

waktu baca 3 menit
Kampanye Akbar pertama Khofifah-Emil yang digelar di Stadion Jember Sport Garden, Jember, Minggu (10/11).

JEMBER-KEMPALAN: Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak menggelar Kampanye Akbar pertama bertajuk “Pesta Rakyat  Jawa Timur Maju Berprestasi” di Stadion Jember Sport Garden (JSG), Minggu (10/11).

Sesuai semangat KPU Jatim yaitu “Seneng Bareng”, kampanye akbar ini berlangsung meriah.  Puluhan ribu massa pendukung Khofifah-Emil yang datang dari berbagai daerah di Jatim tumpah ruah memadati Stadion JSG.

Mereka seakan tak peduli meskipun hujan mengguyur. Apalagi kampanye ini diramaikan penampilan penyanyi sekaligus pencipta lagu pop Jawa Denny Caknan. Ada pula pelawak Abah Kirun dan Cak Percil Cs. Juga penyanyi Milka Fakhri Haiti dan Cak Sodiq Monata.

Sebelum bernyanyi, Denny Caknan mendoakan agar pasangan calon nomor urut 2, Khofifah-Emil  terpilih kembali sebagai gubernur dan wakil gubernur Jatim untuk periode kedua.

“Saya doakan agar apa yang diimpikan Bu Khofifah dan Mas Emil bisa Terwujud. Lanjutkan Bu Khofifah Mas Emil,” kata Denny Cak Nan. Setelah itu ia menyanyikan lagu andalannya “Sigar” yang  disambut gegap gempita massa pendukung Khofifah-Emil.

Penyanyi Denny Caknan ikut memeriahkan Kampanye Akbar Khofifah-Emil dan meminta fansnya untuk memberikan suaranya kepada paslon nomor urut 2 di Pilgub Jatim

Setelah itu dilanjutkan dengan beberapa lagu andalannya, antara lain Lossdol dan Kartonyono Medot Janji.

Tak lupa, saat jeda penyanyi asal Ngawi yang bernama asli  Deni Setiawan ini menanyai para fansnya apakah ada yang jomblo. Spontan banyak yang mengangkat tangan. Ia pun mengajak yang jomblo agar tidak bersedih. Begitu pula yang punya pacar. Agar semuanya mau memberikan hak suaranya ke Khofifah -Emil saat pencoblosan pada 27 November mendatang. “Gak popo jomblo, sing penting nyoblose tetep nomer loro,” pesannya.

Kampanye akbar Khofifah-Emil ini juga dimeriahkan festival kuliner Jawa Timur, parade musik Albanjari, bazar UMKM, dan juga cek kesehatan gratis.

Sementara itu, cagub nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa mengaku senang dengan gelaran kampanye akbar yang sangat antusias. Menurutnya, meskipun sempat diguyur hujan tetapi semua berjalan lancar.

“Acara ini berjalan lancar, aman dan semua berjalan baik. Kalau pun ada hujan itu berkah bagi kita semua,” ucap Khofifah.

Setelah ini, Khofifah menyatakan akan kembali menyapa masyarakat dan kemudian menggelar kampanye akbar kedua di  wilayah Arek. Tepatnya di Jatim Expo Surabaya pada 23 November 2024.

“Kampanye terbuka ini kami lakukan semaksimal mungkin, seefektif mungkin bisa membangun signifikansi penyapaan kami dengan seluruh elemen masyarakat,” kata Khofifah.

Menurut dia, meskipun kampanye terbuka pertama tempatnya di Jember, tapi yang hadir  dari seluruh daerah  Provinsi Jawa Timur.

Sementara calon wakil gubernur nomor urut 2 Emil Elestianto Dardak berpesan agar jangan sampai tidak hadir ke TPS (Tempat Pemungutan Suara).

“Hadirlah ke TPS, salurkan suara. Kalau kami tentu berharap masyarakat memilih paslon nomor urut 2 (Khofifah-Emil),” ujarnya.

Sedang Ketua Tim Pemenangan Provinsi (TPP) Khofifah – Emil, Boedi Prijo Soeprajitno mengatakan bahwa massa yang hadir di Stadion JSG melebihi prediksi.

“Semula massa yang hadir kita prediksi 40 ribu lebih, tapi faktanya malah sekitar 55 ribu lebih,” ujarnya.

Dengan adanya dukungan daru Denny Caknan,  Boedi optimistis Khofifab – Emil bakal mendapatkan 75 persen suara pada Pilgub Jatim 2024,. Hal ini sesuai dengan target yang ssjak awal telah ditetapkan. (Dwi Arifin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *