Janjikan Sejuta Suara, Brigade Bunda Siap Menangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim

SURABAYA-KEMPALAN: Brigade Bunda Jatim menjanjikan satu juta suara untuk memenangkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jatim nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak di Pilgub Jatim 2024.
Hal ini disampaikan Ketua Brigade Bunda Jatim H.Mussafa Safril usai acara Silaturahmi & Konsolidasi Brigade Bunda untuk Pemenangan Khofifah-Emil di Pilkada Jatim 2024 yang berlangsung di Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya, Kamis (24/10) sore.
“Kalau ditanya berapa target suara yang kita berikan, berdasarkan hitungan kalau 1 juta suara bisalah,” kata Mussafa.
Sebelumnya, di depan Khofifah-Emil serta para gus, lora, para kiai muda dan undangan yang hadir dalam pertemuan ini, Mussafa menegaskan bahwa mulai hari ini, Brigade Bunda tidak perlu lagi diam atau bergerak di bawah tanah. Tetapi sudah harus terang-terangan dengan satu kata “Sukseskan dan menangkan Khofifah-Emil”.

Mussafa mengakui, yang hadir dalam acara ini cukup banyak dan berasal dari berbagai kalangan di Jatim. Ada yang dari Ansor, Banser, dan lainnya. Hanya saja, dalam acara ini mereka tidak mengatasnamakan Ansor atau Banser, tapi sebagai Brigade Bunda.
“Makanya, bisa diperhatikan di sini tidak ada peserta deklarasi yang mengenakan atribut Ansor, tidak ada yang mengenakan seragam Banser. Semua bebas, tidak ada embel-embel organisasi;” terang Mussafa.
“Kalau toh ada yang mengenakan atribut Ansor, mungkin karena yang dilihat saya,” sambung Mussafa yang juga menjabat sebagai Ketua PW GP Ansor Jatim.
Mussafa juga menjelaskan bahwa dukungan Brigade Bunda kepada Khofifah-Emil ini sebenarnya bukan gerakan baru. Karena beberapa bulan yang lalu gerakan ini sudag dilakukan di kecamatan-kecamatan, bahkan di basis kelurahan.

Seperti di Sumenep, Pamekasan, Probolinggo, Pasuruan, Bawean dan Banyuwangi. “Jadi sudah ada gerakan, tapi belum terang-terangan dan belum terekspos,” pungkasnya.
Calon gubernur Jatim nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa yang hadir dalam acara ini mengapresiasi dukungan yang diberikan Brigade Bunda kepada Khofifah-Emil.
“Saya dan Emil mengucapkan terima kasih karena semakin hari semakin banyak elemen strategis yang memberikan dukungan doa dan support, serta membersamai kami untuk maju di Pilgub Jatim pada 27 November yang akan datang,” kata Khofifah singkat, saat ditemui usai acara.
Sementara Calon Wakil Gubernur Jatim nomor urut 2 Emil Elestianto Dardak yang ditemui terpisah mengaku bangga karena di acara ini ia bertemu dengan generasi muda dari Nahdlatul Ulama (NU) yang dalam kesehariannya menjadi tokoh-toloh penting di Ansor.
Dengan tetap menghormati spirit organisasi, mereka berkenan membersamai Khofifah-Emil dalam wadah Brigade Bunda.
Dan dalam pertemuan ini, kata Emir, ia mendapatkan banyak masukan. “Mereka mempelajari dan bisa mengapresiasi dengan detil apa yang sudah dicapai selama lima tahun terakhir,” katanya.
Selain itu, mereka juga bisa mengidentifikasi ruang-ruang pembenahan untuk lima tahun ke depan. “Ini yang menurut saya sangat berharga dari pertemuan hari ini,” aku Emil.
Emil juga menegaskan bahwa dukungan yang diberikan Brigade Bunda menjadi semangat yang luar biasa dan membuat Khofifah-Emil semakin optimis.
“Insya Allah, jika diridhoi Allah SWT, Khofifah-Emil bisa dipercaya untuk kembali melanjutkan kepemimpinan di Jawa Timur lima tahun ke depan,” pungkas Emil Dardak. (Dwi Arifin)
