Kapolresta Sidoarjo dengan Tokoh MUI Bahas Pemilu Damai

waktu baca 1 menit
Kapolresta Sidoarjo AKBP Christian Tobing didampingi Kasat Lantas Kompol Indra Budi Wibowo dan Kapolsek Tanggulangin AKP IGP Atmagiri silaturahmi ke tokoh MUI Sidoarjo, Sabtu (30/12/2023).

SIDOARJO-KEMPALAN: Semakin mendekati pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Kapolresta Sidoarjo AKBP Christian Tobing masif silaturahmi ke sejumlah tokoh masyarakat dan ulama. Guna mendapatkan doa restu dan masukan, agar dapat mewujudkan kondusifitas kamtibmas Kabupaten Sidoarjo.

Tokoh Ulama kali ini yang ditemui Kapolresta Sidoarjo AKBP Christian Tobing, Sabtu (30/12/2023), KH. Abdul Wachid Harun, Ketua Fatwa MUI Sidoarjo dan pengasuh Pondok Pesantren Manbaul Hikam, Putat, Tanggulangin.

“Tujuan kami sowan ke sejumlah tokoh ulama, karena sebagai Kapolresta Sidoarjo yang baru, tentu berharap doa restu dan nasihat dari para tokoh masyarakat dan tokoh ulama. Agar dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab dapat berjalan lancar serta wilayah kita tetap aman,” kata Kapolresta Sidoarjo AKBP Christian Tobing.

Dalam waktu dekat, Polresta Sidoarjo melaksanakan tugas pengamanan Pemilu 2024. Sebab itu, wilayah Kabupaten Sidoarjo yang sampai saat ini aman dan kondusif, menurutnya sangat perlu peran serta dukungan tokoh masyarakat maupun ulama.

Menyambut kunjungan silaturahmi Kapolresta Sidoarjo, KH. Abdul Wachid Harun memberikan doa restu serta dukungannya, untuk AKBP Christian Tobing bersama seluruh staf dan jajarannya dapat mewujudkan kondusifitas kamtibmas di wilayah Kabupaten Sidoarjo. Serta suksesnya gelaran Pemilu 2024 dengan aman dan damai. (Muhammad Tanreha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *