976 Atlet Mengikuti Kejuaraan Taekwondo Piala KONI Surabaya 2023

waktu baca 2 menit
Ketua KONI Kota Surabaya Hoslih Abdullah.

SURABAYA-KEMPALAN: Sebanyak 976 atlet tampil dalam Kejuaraan Taekwondo Piala KONI Kota Surabaya yang digelar di Gelanggang Remaja Surabaya, 1-3 Desember 2023.

Selain menjaring bibit-bibit atlet taekwondo berprestasi di Kota Surabaya, dari event ini diharapkan muncul atlet yang bisa masuk dalam Puslatcab untuk persiapan menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim IX 2025.

“Di Porprov IX 2025 nanti kita ditarget oleh Wali Kota tidak hanya juara umum, tapi juga menyabet 200 medali emas,” kata Ketua KONI Kota Surabaya Hoslih Abdullah saat membuka Kejuaraan Taekwondo Piala KONI Kota Surabaya, Sabtu (2/12).

Target ini, kata Hoslih, tentu sangat berat. Namun, dia yakin target tersebut dapat tercapai. Dengan catatan, Pemkot Surabaya mendukung sarana dan prasarana yang dibutuhkan atlet.

“Selain itu, Puslatcab harus dimulai awal tahun depan, diawali tes kesehatan dan tes fisik. Dan mereka yang meraih medali di Porprov 2023 diutamakan untuk masuk Puslatcab, khususnya yang usianya masih mencukupi untuk ikut Porprov IX 2025,” terang dia.

Taekwondo sendiri pada Porprov VIII 2023 meraih 9 medali emas. Sedang pada Porprov IX 2025, Hoslih berharap bisa meraih 12 hingga 15 medali emas.
“Saya yakin target ini bisa terpenuhi. Tentunya dengan kerja keras dan persiapan yang lebih bagus,” katanya.

Namun, lanjut Hoslih, yang paling penting tidak hanya meraih prestasi, tapi juga  melahirkan generasi muda yang bermental juara.

“Dan saya yakin di antara para atlet Kota Surabaya nantinya akan lahir para pemimpin yang bisa diandalkan, baik di Kota Surabaya, provinsi, maupun nasional;” ujar pria yang akrab disapa Cak Dullah ini.

Sementara itu Sekum Pengkot Taekwondo Indonesia (TI) Kota Surabaya Hery Zaro menjelaskan bahwa Kejuaraan Taekwondo Piala KONI Kota Surabaya 2023 ini pesertanya lebih meningkat dibanding tahun-tahun sebelumnya.

“Kalau sebelumnya tidak sampai sebanyak ini. Tapi sekarang  mencapai hampir 1000 peserta,” katanya.

Dia juga menyebut bahwa kelas yang dipertandingkan meliputi nomor festival dan prestasi, mulai tingkat pemula sampai dewasa. (Dwi Arifin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *