Emas Voli Putra Gagal Dongkrak Posisi Indonesia di SEA Games 2023
PHNOM PENH-KEMPALAN: Timnas Voli Putra sukses meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja usai mengalahkan tuan rumah dalam laga final. Bertanding di Olympic Complex Indoor Main Hall, Senin (8/5), Rivan Nurmulki dkk menang tiga set langsung 25-21, 25-10, 25-15
Ini hattrick emas bagi Timnas Voli Putra setelah dua edisi sebelumnya mereka berhasil meraih podium tertinggi. Emas di SEA Games 2023 makin spesial bagi Timnas Voli Putra karena skuad besutan Jeff Jiang itu tidak pernah kalah satu set pun.
Pada laga perdana Grup A, Pasukan Merah – Putih menghajar Filipina dengan skor 25-18, 25-18, 25-23. Setelah itu, Indonesia menumbangkan Singapura dengan skor 29-27, 25-8, 25-10.
Sedangkan, dalam laga terakhir penyisihan grup melawan Kamboja, Indonesia menang dengan skor 25-18, 25-21, 25-16. Pada laga semifinal, Indonesia kembali melanjutkan tren positif. Mereka kembali sukses menang tiga set langsung dengan skor 30-28, 25-19, 25-18.
Hasil impresif Timnas Voli Putra ini menuai apresiasi dari Chef de Mission (CdM) Tim Indonesia di SEA Games 2023, Lexyndo Hakim. Dia mengaku kagum dengan pencapaian Timnas Voli Putra.
“Terima kasih Timnas Voli Putra yang telah konsisten berlatih untuk mempertahankan medali emas SEA Games. Saya sangat kagum dengan permainan Timnas Voli Putra selama SEA Games 2023 Kamboja, karena mereka tak terkalahkan satu set pun,” ucap CdM yang akrab disapa Lexy itu.
“Timnas Voli Putra membuktikan bahwa mereka masih terlalu perkasa dan terkuat di Asia Tenggara. Saya harap mereka dapat melanjutkan keperkasaan ini hingga Asian Games Hangzhou atau sampai Olimpiade Paris,” tuturnya.
Sayangnya, emas dari bola voli indoor putra ini tidak membantu mendongkrak posisi di klasemen perolehan medali SEA Games 2023. Peringkat Indonesia malah tergeser dari Thailand dan Vietnam. (Yunita Mega Pratiwi)
Klasemen Perolehan Medali SEA Games 2023 Hari Ketiga (8/5)
Emas Perak Perunggu Total
1. Kamboja 37 31 32 100
2. Vietnam 30 29 35 94
3. Thailand 28 22 32 82
4. Indonesia 22 19 43 84
5. Filipina 19 31 32 82
6. Singapura 15 11 14 40
7. Malaysia 10 12 24 46
8. Myanmar 8 7 23 38
9. Laos 4 7 27 38
10. Brunei 0 1 2 3
11. Timor Leste 0 0 2 2


