Hentikan Messi, Prancis Wajib Matikan Pemain Ini
LUSAIL-KEMPALAN: Walaupun gawangnya sempat dibobol Lionel Messi, tetapi Arab Saudi menjadi satu-satunya negaea yang mampu mengalahkan Argentina dalam Piala Dunia 2022 ini. Nahkoda Arab Herve Renard pun membocorkan cara melimitasi permainan Messi kepada Prancis.
Seperti diketahui, Green Falcon (julukan Arab) mempecundangi Argentina 1-2 dalam matchday pertama Piala Dunia 2022, bulan lalu. Renard yang berkebangsaan Prancis itu pun ingin membantu negaranya di final Piala Dunia di Lusail Iconic Stadium, Lusail, Minggu malam WIB (18/12).
BACA JUGA: Statistik Argentina vs Prancis di Piala Dunia, Siapa Lebih Unggul?
’’Kami tidak hanya fokus kepadanya (Messi). Tetapi, skuad Argentina secara keseluruhan,’’ kata Renard, seperti yang dikutip dari laman Ole. Renard pun menyebut satu nama pemain yang berperan sentral di balik performa dominan La Pulga (julukan Messi).
’’(Rodrigo) De Paul yang menurut saya punya peran penting. Menurutku, dia salah satu pemain terbaik Argentina dan salah satu yang paling berfungsi menempatkan Messi dalam kondisi terbaik,’’ bebernya dalam sebuah wawancara dengan surat kabar Prancis L’Equipe.
’’Dia memberi banyak kekuatan di sisi kanan, dan kinerjanya membebaskan Messi dari banyak tugas. Di saat mereka kehilangan bola, De Paul ada di sana menyelamatkannya (Messi) dari pekerjaan defensive,’’ sambung Renard.
BACA JUGA: Menang Telak 3-0, Argentina Lolos ke Final Piala Dunia 2022
Dia pun membongkar rahasia taktik entrenador Argentina Lionel Scaloni yang mampu mengembalikan ketajaman Messi. Terutama dengan peran pemain-pemain yang berdiri di belakang Messi. Termasuk di antaranya De Paul bersama Enzo Fernandez, Leandro Paredes, Alexis Mac Allister, dan Julian Alvarez.
’’Ketika Scaloni memainkan empat bek, tiga gelandang yang bekerja keras menggantikan Messi ketika melakukan serangan balik. Mereka (gelandang Argentina) segera mencari di mana Messi,’’ ulas pelatih yang masih terikat kontrak menangani Arab Saudi itu.
Faktanya, De Paul termasuk pemain yang paling sering diturunkan Scaloni sepanjang Piala Dunia 2022 ini. Bahkan sampai 16 Besar, Scaloni tidak pernah menggantinya. Dalam perempat final saat melawan Belanda, gelandang Atletico Madrid tersebut bermain 66 menit. Sementara saat semifinal, De Paul bisa bermain 74 menit. (Yunita Mega Pratiwi)
