Satu Gol Silvio Junior Selamatkan Persebaya dari Kekalahan
SLEMAN-KEMPALAN: Persebaya Surabaya gagal meraih poin penuh usai ditahan imbang 1-1 Persija Jakarta di laga pekan ke-15 Liga 1 musim 2022-2023.
Laga Persebaya Surabaya melawan Persija Jakarta tersaji di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Jumat (16/12) sore WIB.
Pada laga ini, Kedua tim sama-sama tak turun dengan tanpa kekuatan terbaiknya. Persebaya kehilangan dua pemainnya, Rizky Ridho dan Marselino Ferdinan, yang dipanggil Shin Tae-yong untuk memperkuat timnas Indonesia.
Sementara Persija Jakarta tak akan diperkuat striker andalan Michael Krmencik dan Abdulla Yusuf yang harus absen pada laga sore ini.
Absennya para pemain pilar membuat kualitas permainan sempat menurun di menit-menit awal pertandingan. Kedua tim lebih banyak berputar di lapangan tengah dan jarang memberikan ancaman ke gawang lawan.
Persija mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol melalui titik putih di menit ke-27. Wasit memberikan Macan Kemayoran hadiah usai Leo Lelis menjatuhkan Rico di dalam kotak penalti.
Hanno Behrens yang maju sebagai eksekutor gagal melaksanakan tugas. Tendangannya melambung di atas mistar gawang yang dijaga Ernando Ari.
Persebaya merespon dengan serangan kombinasi cantik di menit ke-35. Pergerakan Sho Yamamoto membuka ruang bagi Denny Agus untuk melepaskan tendangan. Sayang Andritany Ardhiyasa masih mampu memblok bola.
Setelah itu tak ada peluang berbahaya yang muncul lagi hingga babak pertama usai, skor 1-1 pun bertahan hingga turun minum.
Selepas jeda, Persija akhirnya bisa memecah kebuntuan di menit ke-48. Memanfaatkan bola liar sapuan bek Persebaya. Alfriyanto Nico melepaskan tendangan ke arah pojok kanan gawang Ernando. Gol, Persija unggul 1-0.
Persebaya nyaris kebobolan lagi di menit ke-81. Beruntung masih ada Ernando yang berhasil membendung sepakan Taufik Hidayat yang terbebas di depan gawang.
Persebaya akhirnya mampu menyamakan kedudukan di masa injury time babak kedua. Silvio Junior berhasil mencetak gol usai sukses menyambar umpan silang dari sisi kanan.
Tak ada tambahan gol hingga peluit panjang berbunyi, skor seri 1-1 pun menjadi hasil akhir pertandingan. Dengan hasil ini, Persija berada tertahan di peringkat kelima dengan 27 poin. Sementara, Persebaya berada di posisi ke-10 koleksi 18 poin.
(*) Edwin Fatahuddin
