Dihantam Virus Jelang Final, Begini Penjelasan Timnas Prancis
DOHA-KEMPALAN: Bukan hanya memikirkan taktik untuk menghadapi permainan Lionel Messi dkk saat final Piala Dunia 2022, Minggu malam WIB (18/12). Persiapan timnas Prancis kali ini juga direcoki adanya virus yang merebak di kalangan penggawanya.
Pemain-pemain vital skuad Les Bleus (julukan timnas Prancis) seperti Adrien Rabiot, Dayot Upamecano dan Kingsley Coman bertumbangan absen di dalam sesi latihan. Perkembangan terbarunya, Upamecano dan Rabiot sudah kembali berlatih bersama Hugo Lloris dkk.
BACA JUGA: Tekuk Maroko 2-0, Prancis Maju ke Final Piala Dunia 2022
Hanya Coman yang belum menunjukkan tanda-tanda akan comeback. ’’Dia (Coman) jadi korban sindrom virus ringan. Dia sementara ini tinggal di hotel sebagai bagian dari tindakan pencegahan,’’ klaim Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) dalam pernyataan resminya.
FFF belum menutup peluang pemain sayap Bayern Munchen tersebut untuk memperkuat Prancis dalam final Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium, Lusail, Minggu malam. ’’Kondisinya (Coman) tidak menimbulkan kekhawatiran untuk final hari Minggu,’’ sambung FFF.
BACA JUGA: Statistik Argentina vs Prancis di Piala Dunia, Siapa Lebih Unggul?
Entraineur Prancis Didier Deschamps masih akan terus memantau kondisi terakhir dari anak buahnya. Setidaknya di dalam dua sesi latihan sebelum final, yaitu pada Jumat petang (16/12) dan Sabtu petang (17/12).
Belum diketahui virus yang menghantam timnas Prancis tersebut. Namun, tim medis timnas Prancis pun sudah menegaskan bahwa bukan Covid-19 yang menyerang persiapan timnas Prancis menjelang hari-hari terakhirnya di Qatar tersebut. Seperti yang dikutip dari laman RMC Sport. (Yunita Mega Pratiwi)