Mantan Ketum PSSI: Saya Sungguh Sangat Gembira atas Pembangunan Stadion JIS

waktu baca 2 menit
Mantan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Djohar Arifin Husin menyambut baik kehadiran Jakarta International Stadium (JIS).

JAKARTA–KEMPALAN: Mantan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Djohar Arifin Husin menyambut baik kehadiran Jakarta International Stadium (JIS).

Saat ini pembangunan stadion sepak bola berstandar FIFA tersebut telah rampung setelah dimulai groundbreaking pembangunannya pada September 2019 lalu. Turnamen International Youth Championship (IYC) yang mulai digelar hari ini di Stadion JIS merupakan rangkaian soft launching JIS, menyusul grand launching, pada 19 April 2022.

“Sebagai insan sepak bola, mantan pemain, mantan wasit, mantan pelatih dan mantan Ketua PSSI, saya sungguh sangat, sangat gembira,” jelas Djohar, Rabu, 13 April 2022.

“Bahwa inilah yang diinginkan siapapun pemain, ingin adanya stadion yang memenuhi syarat. Artinya Jakarta sudah tidak kalah dengan Eropa. Jadi itu satu kebanggaan,” sambung anggota DPR RI ini.

Ke depan dia berharap, Stadion JIS tidak hanya dimanfaatkan untuk pertandingan semata, tapi juga menjadi tempat pembinaan dan pelatihan pemain, wasit dan juga pelatih. “Dan ini nanti hendaknya diikuti dengan banyak pelatihan-pelatihan,” ungkapnya.

Menurutnya apresiasi layak diberikan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan atas keberhasilan membangun JIS.

“Kalau gubernur si A, terima kasih pada si A. Kalau si B, terima kasih pada si B. Itu sudah otomatis. Sebagai gubernur kita hargai, kita hormati,” paparnya.

Karena pembangunan stadion ini merupakan program lama. Anies berhasil menyelesaikannya. “Inikan program lama. Dari pengganti (lapangan) Menteng. Sudah dimulai gubernur-gubernur lalu, finsihing-nya Anies,” tandasnya.

Selain berstandar FIFA, stadion JIS memiliki banyak kelebihan lainnya. Di antaranya, dengan kapasitas 82 ribu tempat duduk, JIS memiliki daya tampung lebih besar ketimbang Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, yang menampung sekitar 77.193 penonton. Fakta ini menempatkan JIS sebagai stadion dengan kapasitas penonton terbesar di Indonesia.

JIS juga menjadi stadion pertama di Indonesia yang beratap penuh dengan sistem buka-tutup (retractable roof). Bahkan, JIS menahbiskan diri sebagai stadion beratap penuh dengan kapasitas terbesar di Asia-Pasifik. (kba)

Editor: Freddy Mutiara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *